Trik-puncak-produksi-tinggi

Sabtu, 08 April 2017

AWAS..., KOLERA UNGGAS KERAP SERANG AYAM PETELUR !!!


Semua umur ayam peka terhadap kolera yang disebabkan oleh kuman Pasteurella Multocida.


Penyakit kolera unggas tergolong jenis wabah yang sering menyerang ternak ayam dan satu dari beberapa penyakit yang mematikan. Wabah kolera ini biasanya datang saat musim kemarau tiba. Seranganya cepat dan berdampak pada mordibitas (angka kesakitan) dan mortalitas (angka kematian) yang tinggi. 

Kolera merupakan penyakit menular dan biasanya bersifat endemik. Daerah-daerah yang pernah terserang kolera, tentu saja harus ekstra waspada. Pasalnya penyakit endemik yang disebabkan oleh kuman ini akan timbul kembali dan cepat menyebar melaluhi berbagai media penularan.

Kolera merupakan penyakit yang menyerang ternak unggas tanpa pandang bulu. Semua umur ayam peka terhadap kolera yang disebabkan oleh kuman Pasteurella Multocida. Mulai umur ayam 1 hari hingga dewasa tak luput dari serangan wabah kolera. Dan penyakit endemik yang cepat menular ini lebih sering menyerang ayam petelur, sehingga bila telah tertular, produksi telur bakal merosot drastis.

Serangan kuman penyebab kolera ini, penularanya bisa melaluhi berbagai cara dan media. Lewat air minum, dan makanan dalam satu flok akan cepat sekali menular. Begitu pula dengan peralatan vaksinasi serta alat lainya juga merupakan media penularan kuman Pasteurella Multocida. Media seperti manusia juga amat baik bagi penularan kolera. Biasanya manusia atau pegawai kandang yang masuk dari kandang terinfeksi kuman kolera ke kandang lainya justru akan menularkan penyakit ini. Selain manusia, hewan pengerat seperti tikus juga jadi carrier kuman P. Multocida.

Perkawinan buatan atau IB (Inseminasi Buatan) sering kali juga jadi alat penularan, disamping kanibalisme terhadap karkas yang mati akibat kolera. Dan satu lagi, pemindahan ayam tanpa mengkarantina dari flok yang satu ke flok yang lain akan memperluas penularan penyakit kolera unggas. 

Diare hijau putih

Keterlambatan peternak mengetahui serangan kolera biasanya disebabkan oleh kurang pekanya terhadap tanda-tanda ayam terinfeksi. Gejela klinik perlu diketahui peternak mulai yang ringan hingga yang akut. Ayam yang enggan bergerak, bulunya kasar dan keluar lendir kental seperti ingus, merupakan tanda-tanda penyakit kolera. Apalagi bila mengalami diare dan kotoranya encer berwarna hijau dan putih.

Tanda-tanda lainya adalah terjadi pembengkakan pada pial dan sinus, juga timbul gangguan respirasi dan pembengkakan pada dada. Ayam yang telah mati dibedah akan terlihat adanya pembendungan pada hati dan terdapat titik nekrosis kuning pada permukaan hati. Daging juga terlihat berwarna hitam serta terjadi titik pendarahan pada jantung, paru-paru dan usus halus

Bila ada ayam yang menunjukkan gejala terserang kolera, maka ayam segera dikarantina atau ayam dalam satu flok tersebut segera diobati. Dan pemindahan ayam yang terlihat sehat, namun berada dalam satu flok dengan ayam sakit perlu diwaspadai, karena bisa menjadi carrier. Bila telah terjadi serangan kolera, pengobatan yang bisa dilakukan adalah dengan antibiotika saja.

Produksi merosot

Mortalitas dari ayam yang telah terserang kuman Pasteurella Multocida biasanya berlangsung dalam waktu singkat. Ternak yang mengalami stress akan cepat sekali tertular dan biasanya justru amat mematikan serta mortalitasnya tinggi. Tak jarang kuman kolera yang menyerang  satu flok bisa menghabiskan populasi ayam dalam tempo tak lebih dari satu minggu.

Selain mortalitas, mordibitas ayam yang telah terkena kuman P.Multocida juga cukup tinggi. Ternak akan mengalami rasa sakit yang sangat tinggi dan produksinya akan merosot tajam. Ternak hanya bisa mempertahankan diri agar tak mati saja, dan untuk usaha peternakan khususnya ayam petelur, penyakit ini amat sangat merugikan.
Jangankan menghasilkan telur, bertahan hidup saja sudah sangat sulit. Oleh karena itu harus ada penanganan yang tepat.

Ayam yang kena serangan penyakit ini, bila telah sembuh akan kebal terhadap penyakit kolera. Tapi justru ayam ini akan menjadi carrier bagi penularan kolera. Dan ayam yang telah sembuh, produksinya tak sebaik sebelumnya. 

Tindakan pecegahan meliputi pengontrolan sanitasi secara ketat. Mengindari carrier yang bisa dibawa manusia atau karyawan. Dengan memberikan vitamin serta pengobatan secara berselang-seling agar daya tahan tubuh ayam meningkat.

Sumber: POULTRY INDONESIA     

   

1 komentar:

  1. Untuk membuat resep masakan korea gochujang ini dapat menggunakan cabai bubuk lokal atau cabai korea. Jika menggunakan cabai bubuk korea warnanya akan jauh lebih merah dan jika menggunakan cabai lokal warnanya tidak secerah cabai korea tapi rasanya lebih mantap.
    Cara Mengatasi dan Mengobati Penyakit Kolera Pada Ayam ciri ciri kelinci sakit Ufa Bunga SMartphone

    BalasHapus